Warga Kecamatan Rimbo Malintang Diterkam Buaya, Di Temuka Tewas Di Sungai Rokan

Warga Kecamatan Rimbo Malintang Diterkam Buaya, Di Temuka Tewas Di Sungai Rokan Rokan Hilir - Nuansamedianews - D itemukan tewas setelah diterkam buaya di aliran Sungai Rokan, Salah Seorang warga bernama Harianto alias Atan (22), nelayan asal Kelurahan Teluk Pulau Pulu, Kecamatan Rimba Melintang, Minggu (30/3) dini hari. Saat itu korban sedang mencari ikan untuk kebutuhan makanan sehari-hari. Kapolres Rokan Hilir AKBP Isa Imam Syahroni mengatakan peristiwa tragis ini terjadi saat korban bersama dua rekannya, Basri (30) dan Bustami (50), pergi mencari ikan di Sungai Rokan pada Sabtu (29/3) sore. "Awalnya, korban dan dua temannya menggunakan sampan kayu untuk mencari ikan. Sekitar pukul 17.40 WIB, baling-baling sampan mereka mengalami kerusakan di tengah sungai. Saat korban turun ke air untuk memperbaikinya, tiba-tiba seekor buaya menerkamnya," ujar Isa kepada Tim Media Center Riau. Menurut keterangan temannya, mereka sempat berusaha menarik korban dari terkaman buaya, n...